MANADO - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Utara, Kurniaman Telaumbanua mengikuti rapat analisa dan evaluasi bersama Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum, Nico Afinta secara virtual dari ruang rapat Kakanwil, Rabu (19/3).
Bersama para Kepala Divisi dan Kepala Bagian Tata Usaha, Kurniaman menyimak arahan dari Sekjen terhadap seluruh unit Kantor Wilayah. "Diharapkan seluruh Unit Kerja dapat menyelesaikan tugas dan fungsi hingga berbagai tantangan tugas dengan baik, komitmen moral, perbaikan budaya kerja (kultur) dan perbaikan kinerja, dan target kinerja 2025 harus terlaksana dengan sebaik-baiknya," pesan Sekjen.
Dalam rapat tersebut juga dibahas mengenai realisasi anggaran, indikator kinerja pelaksanaan anggaran, evaluasi hasil monitoring cuti lebaran, akselerasi kinerja 2025, progress RKT RB B03, capaian keuangan, pengelolaan BMN, pengelolaan media sosial hingga upaya peningkatan PPID..
Lebih lanjut, Sekjen juga menyampaikan atensi pasca cuti berrsama, diantaranya segera kembali bekerja, tarja agar jadi perhatian dan prioritas utama untuk diselesaikan sesuai jadwal yang telah ditetapkan
Perkuat sinergi dan kolaborasi, sehingga semakin cepat dalam penyelesaian target dan program prioritas dan tingkatkan kedisiplinan, setelah cuti harus lebih semangat dan hadir untuk laksanakan tugas dan berikan pelayanan kepada masyarakat.